Berapa Jumlah Penggemar Karakter Dan Fans Furry Menurut Party Along With Anthro Indonesia

Minggu, 4 Agustus 2024, 23:44 - 1 Menit, 0 Detik Membaca

Berapa Jumlah Penggemar Karakter Dan Fans Furry Menurut Party Along With Anthro Indonesia

KUTUBUKUKARTUN-Pada Sabtu 27 Juli, KutuBukuKartun meliput Event Organizer Furry Pawai yang Memperkenalkan Furry Indonesia kepada Publik di Neo Soho Mall Jakarta dalam acara INDONESIA DESIGNER ART-TOYS EXPO Vol.2 Yang diselenggarakan oleh Sacca Productions pada 26-28 July 2024.

Di atas panggung, Chirros bersama Benji memperkenalkan sejarah komunitas furry. Salah satunya mengenai Confurence, sebuah event furry pertama di dunia sejak 1989 di Amerika Serikat. Alasan orang menjadi furry biasanya karena menyukai kartun masa kecil dengan karakternya yang berbentuk hewan.

Dalam statistik yang dipresentasikan, Chirros menjelaskan bahwa populasi komunitas furry di Indonesia sudah mencapai lebih dari 1.100 anggota dari grup Facebook “Indonesia Furs”, ditambah lebih dari 500 anggota dari grup Discord “Furry Cafe”. Kebanyakan berdomisili di pulau Jawa. Sekitar 250 kostum fursuit telah dibuat mereka.

Kebanyakan berusia 16-25 tahun, rata-rata berjenis kelamin laki-laki (83%), sementara perempuan mencapai 6%. Peran dan hobi mereka terdiri dari pelukis/artist (85%), fursuiter/pemakai kostum (40%), musisi (35%), penulis (30%), dan pembuat kostum (3%).

Chirros juga menunjukkan kegiatan para furry lewat foto dokumentasi semasa acara PAWAI 2023, serta karya-karya gambar dengan karakter furry. Selama Dalam pagelaran diskusi panel, TaroTyger furry Indonesia “Closer Look Indonesia Furry Fandom” yang dimulai jam 17:45.

Sebagai Penutup, Beberapa penampilan fursuitter tampil di atas panggung Seperti Diantaranya Chirros selalu head event organizer pawai yang menyanyikan sebuah lagu, tarian duet fursuit dari Tri-K (Kuma & Kizzy) dan penampilan khusus dari Kanashi Mizu.

Martini Tini

Martini Tini

Hanya orang yang masih betah sama yang dia buat dan suka

Artikel Terkait